Transform Into a Truly Digital Organization Seminar

Multipolar Technology berkolaborasi dengan beberapa partner mengadakan seminar yang bertajuk Transform Into a Truly Digital Organization pada 1 Agustus lalu di Fairmont Hotel Jakarta. Target dari seminar ini bukan hanya dari divisi TI saja tetapi juga business user yakni divisi HR, sejalan dengan solusi yang dibawakan.

  • HPE Simplivity – menggabungkan beberapa layanan data center dalam bentuk appliance yang menawarkan kecepatan dan kelincahan dalam penerapan virtualisasi, mengurangi kompleksitas, meningkatkan efisiensi, serta menurunkan biaya operasional. HPE Simplivity memiliki kemampuan mengintegrasikan server, storage, jaringan dan solusi virtualisasi dalam sebuah perangkat siap pakai, dengan proses implementasi yang bisa dilakukan hanya dalam hitungan menit.
  • HPE Nimble – merupakan storage dengan Artificial Intelligence yang mampu mengerjakan berbagai analisa, dengan fitur self-healing. HPE Nimble Storage juga memiliki fitur Infosight Predictive Analytics yang berfungsi sebagai Artificial Intelligence / kecerdasan buatan data center yang dapat diakses melalui cloud, dan mampu memprediksi secara akurat dan mengelola pertumbuhan data yang ada.
  • RAMCO Human Capital Management (HCM) – merupakan solusi aplikasi end-to-end dalam satu platform sehingga HR mampu menjalankan perannya dalam menyiapkan SDM yang tangguh, namun tetap dapat memastikan kebutuhan karyawan terpenuhi tanpa mengesampingkan efisiensi.
  • VidiaCloud –  merupakan layanan cloud computing pertama di Indonesia yang dibangun menggunakan platform Microsoft Azure Stack dan berjalan di atas infrastruktur HPE Integrated Systems yang ditujukan guna membantu bisnis untuk bertransformasi dan berinovasi serta menjadi semakin dinamis dan lincah.
  • GTN Data Center – mengadopsi konsep Green Data Center dan mengedepankan kualitas Jepang dalam layanannya. Layanan yang ditawarkan GTN Data Center adalah Co-location Service, yaitu layanan penyewaan dan penentuan kapasitas untuk menempatkan server dengan tingkat keamanan tinggi dan ketersediaan sumber listrik ganda beserta pendukungnya, yang dilengkapi koneksi internet atau data komunikasi sebagai salah satu akses utama.

Info :
PT MULTIPOLAR TECHNOLOGY Tbk
Lippo Kuningan Building 17th Fl.
Jl. HR. Rasuna Said Kav B12
Jakarta 12940
P +6221 546 0011
F +6221 546 002
E center@multipolar.com